Lebih dari 4.000 Aparat Siap Amankan Perayaan Malam Tahun Baru di Jakarta

by -148 Views
Lebih dari 4.000 Aparat Siap Amankan Perayaan Malam Tahun Baru di Jakarta

Sabtu, 30 Desember 2023 – 10:30 WIB

Jakarta – Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya mengerahkan 4.041 personel untuk mengamankan perayaan malam pergantian tahun 2023 di Ibu Kota dan sekitarnya. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko. Dia mengatakan, ribuan personel tersebut akan disebar di beberapa titik lokasi perayaan malam tahun baru.

“Daerah dan nantinya juga kita amankan seperti di Ancol, Taman Mini, dan lain-lain yang merupakan juga tempat wisata atau sentris berkumpulnya masyarakat untuk tradisi merayakan malam tahun baru 2024,” kata dia, Sabtu 30 Desember 2023.

Trunoyudo meminta, masyarakat agar tidak melakukan konvoi atau arak-arakan saat malam perayaan Tahun Baru 2024. Sebab, hal tersebut berpotensi memicu gesekan. Selain itu, eks Kabid Humas Polda Jawa Barat ini juga meminta masyarakat agar tidak melakukan tindakan yang mengganggu keamanan.

“Tidak untuk dilakukan konvoi atau arak-arakan ya. Karena dapat mengganggu kepentingan orang yang lainnya dan juga tentu akan menimbulkan gesekan-gesekan konflik nantinya ketika ada di satu tempat ketika bertemu. Kemudian tidak arak-arakan dan kemudian juga hindari perbuatan-perbuatan yang memang dapat menimbulkan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar dia lagi.

Sebelumnya diberitakan, polisi melarang konvoi pada malam perayaan Tahun Baru 2024 di Ibu Kota. Sejumlah titik di DKI Jakarta bakal dijaga. “Nanti kita akan melakukan beberapa titik, bukan penyekatan tapi pengalihan,” ucap Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi M. Latif Usman kepada wartawan, Jumat, 29 Desember 2023.